Manfaat Lain Dari Concealer

06.00

Manfaat Lain Dari Concealer
credit google

Salah satu produk make-up yang ampuh untuk menutupi kekurangan wajah adalah concealer. Bahkan concealer ini sangat penting dibanding produk make-up lainnya untuk menciptakan wajah yang sempurna. Lingkar hitam mata dan bekas jerawat bisa tertutup dengan sempurna oleh concealer. Ada berbagai macam concealer yang bisa kamu coba seperti liquid, stick dan cream. Kamu bisa memilih concealer yang sesuai dengan kebutuhan, misalnya liquid concealer untuk kantung mata hitam atau bentuk stick untuk noda hitam bekas jerawat.

Concealer mungkin dikenal para pencinta make-up untuk menyamarkan berbagai ketidaksempurnaan wajah, seperti noda jerawat, bagian bawah mata yang gelap atau bekas luka. Namun concealer memiliki beberapa manfaat lain yang mungkin belum kamu ketahui. Apa sajakah itu? Yuk cari tahu selengkapnya disini yang dilansir dari wolipop.com.

1. Penyelamat Riasan Mata
Selain sebagai pengganti eyeshadow warna netral, concealer juga bisa dialih fungsikan sebagai alat untuk meralat kesalahan pada riasan mata. Misalnya jika garis eyeliner yang kamu pulaskan terlalu berlebihan, lapisakan sedikit concealer menggunakan cotton bud dibagian yang salah begitu juga dengan riasan eyeshadow terlalu lebar.

2. Pengganti Eyeshadow
Sebagian wanita memiliki warna kelopak mata yang cenderung gelap. Ketika menggunakan make-up tanpa eyeshadow, warna kelopak matapun terlihat berbeda dari bagian lainnya. Jika tidak memiliki eyeshadow, warna netral, gunakan concealer sebagai penggantinya dan sesuaikan dengan warna kulit kamu. Mengaplikasikan produk ini pada kelopak dan bawah mata juga akan membuat wajah terlihat lebih fresh.

3. Memaksimalkan Maskara
Manfaatkan concealer untuk membuat lebih tebal dan lentik. Menggunakan brush kecil, pulaskan sedikit concealer bertekstur cair dari pangkal hingga ujung bulu mata. Kemudian aplikasikan maskara.

4. Alas Lipstik
Untuk membuat tampilan lipstik lebih rapi, tahan lama dan bentuk bibir lebih berdimensi, umumnya para wanita menggunakan lip liner. Jika kamu tidak mempunyai lip liner, kamu bisa menggunakan concealer. Dengan cara mengaplikasikan concealer dengan brush atau jari pada bibir. Pastikan krim concealer tersebut terbaurkan secara merata. Tunggu sampai kering untuk melapisinya dengan lipstik pilihan.

Baca juga : Lipstik Vogue Series

5. Mencerahkan Rona Pipi
Blush on yang kurang berkualitas atau tidak cocok dengan jenis kulit kadang menyebabkan warnanya kurang menyala atau terlalu terang. Jika itu terjadi, cobalah menggunakan concealer untuk mengatasinya. Jika blush on kurang berwarna, tambahkan concealer berupa titik-titik kecil di area yang ingin dibubuhi blush on.

Jadi, concealer ini sahabat terbaik make-up kamu dan juga penyelamat riasan make-up kamu. Gimana ladies sudah tertarik dengan menggunakan concealer?

sumber artikel wolipop.com dan blog.tokopedia.com

You Might Also Like

2 komentar

  1. jadi jika wajah kita memiliki kekurangan (tapi bukankurang cakep, cantik atau kurang ganteng kan), bisa pakai Concealer agar kekurangan wajahnya bisa di samarkan, tapi tetap ngga hilang kan cuma samar doang, begitu kan neng?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Betul mang, kalau mau hilang flek hitam yang ada di area wajah atau mata bisa konsumsi dengan pynocare white :) #promosi

      Hapus

Like us on Facebook